Optimalisasi Sekolah Luar Biasa Sebagai Sumber Belajar Guru Pendamping Khusus

Selasa, 19 September 2023
Penulis:

23 kali dilihat

63 kali dibagikan

HUbungi bu novam utk koreksi dan alasannya ya

Oleh :

Utik Kaspani,SP.SPd.

{Guru MTs. Jamiyyatul Aulad Palabuhan}

 

Kurang lebih dua minggu yang lalu, saya mendapatkan kesempatan kunjungan belajar bersama rekan-rekan KKG Inklusi Kecamatan Cikakak. Tentunya hal ini tak akan saya sia-siakan untuk menimba ilmu dan pengalaman yang berharga. Bersama rekan-rekan dari KKG Inklusi kami mengadakan kunjungan belajar langsung dan aktif melakukan interaksi di kelas.

Sekolah luar biasa adalah salah satu sumber belajar bagi kami para guru pendamping khusus yang berada di sekolah/madrasah inklusi. Dengan keterbatan yang kami miliki, tentu kami dituntut untuk terus dapat meningkatkan kompetensi keilmuan kami khususnya terkait layanan bagi peserta didik khususnya yang memiliki kebutuhan khusus.

Keberadaan sekolah luar biasa, tentu menjadi salah satu acuan sumber belajar yang mudah kami datangi dan belajar langsung. Syukur Alhamdulillah, pintu sekolah luar biasa terbuka lebar bagi kami para guru pendamping khusus yang ingin belajar banyak hal dari para ahli yang ada di sekolah luar biasa.

Terlebih bagi kami yang mengajar di sekolah umum, jelas bukan dari pendidikan luar sekolah yang umumnya menjadi latar belakang para pengajar di sekolah luar biasa. Pendidikan yang harus diberikan kepada semua peserta didik tanpa terkecuali adalah alasan utama mengapa kami pun hari ini harus juga banyak belajar dari rekan-rekan pengajar dari sekolah luar biasa.

Saat berada langsung ditengah-tengah anak-anak dengan kebutuhan khusus yang ada di sekolah luar biasa betapa berwarnanya hati ini. Haru biru seketika menyeruak mengguncang rasa hati ini. Luar biasa, adalah ungkapan pertama yang saya berikan kepada Bapak Ibu Guru yang berada di sekolah luar biasa.

Kegigihan, kesabaran dan lautan kasih sayang yang mereka berikan kepada peserta didik dengan beragam kebutuhan khusus sangat luar biasa. Satu hari mengenyam pembelajaran langsung di sekolah luar biasa tentu saja bukan waktu yang memadai untuk kami. Tak cukup hanya sehari kami belajar langsung bersama dengan mereka.

Masih banyak hal yang harus kami pelajari dari sekolah luar biasa. Dan tentunya ada banyak pelajaran berharga pula yang dapat kami peroleh. Salah satunya adalah belajar bersyukur atas nikmat dan karunia yang kita miliki sebagai manusia yang mungkin sangat jauh lebih beruntung dari anak-anak yang bersekolah di sekolah luar biasa tersebut.

Kemitraan dengan sekolah luar biasa atau dengan lembaga-lembaga lainnya tentu harus dibangun dan terus dibina demi kepentingan belajar para guru pendamping yang ada di madrasah. Komunikasi dan komitmen menjadi hal penting untuk menjaga sinergi yang telah terbangun.

Semua hal yang kita lakukan dari seluruh stake holder madrasah tentu saja dengan maksud untuk meningkatkan mutu layanan bagi peserta didik khususnya bagi yang menyandang kebutuhan khusus. Bahu membahu dan bersinergi demi kepentingan anak bangsa adalah kunci utama dari semua niat yang telah kita patrikan selama membersamai anak-anak bangsa ini.

Terima kasih khususnya kepada Sekolah Luar Biasa Negeri Mutiara Bahari Mandiri Palabuhanratu yang telah menerima kami dengan baik. Penerimaan yang luar biasa yang mengakomodir kebutuhan kami dalam belajar. Hal yang sama yang Insyaallah akan kami terapkan kepada anak-anak khususnya bagi mereka dengan kebutuhan khusus.

Semoga lain kesempatan kami masih dapat kembali berkunjung dan belajar kembali disana. Dan tentunya semoga pihak Sekolah Luar Biasa Mutiara Bahari Mandiri Palabuhanratu juga tak akan bosan-bosan menerima kami.

Tidak ada kata terlambat untuk belajar suatu hal yang baik. Terlebih bagi seorang Guru, belajar adalah komitmen dasar yang akan terus dipegang sepanjang hayat. Komitmen sebagai pembelajar sepanjang hayat semata demi selalu bisa menjadi seorang guru yang mampu bardaya dan berkarya demi anak bangsa.

Salam Inkklusi….