Buka PENTAS PAI SMA/ SMK, Kakanwil Tandatangani MoU dengan UNISBA

Sabtu, 07 Oktober 2023
Penulis: H. Tri Budiono

123 kali dilihat

23 kali dibagikan

no image

Kakanwil Buka PENTAS PAI SMA/SMK Tingkat Jawa Barat

Tamansari – Kota Bandung (HUMAS Bidang Pendidikan Agama Islam)

Tercatat sebanyak  378 peserta, yang merupakan siswa-siswi SMA/SMK se-Jawa Barat, mengikuti ajang Pekan Keterampilan dan Seni Pendidikan Agama Islam (PENTAS PAI) dan Pendidikan Anak SMA/SMK Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun. Kompetisi yang digelar sehari ini dipusatkan di Kampus Universitas Islam Bandung (UNISBA), Tamansari Kota Bandung, Sabtu (7/10/2023).

Kreativitas dan keterampilan dipertandingkan dalam kompetisi yang mempertemukan siswa SMA/SMA terbaik di Jawa Barat ini. Adapun cabang lomba yang dipertandingkan itu di antaranya: Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ), Lomba Pidato PAI (LPP), Lomba Seni Nasyid (LSN),  Lomba Debat PAI (LDP), Lomba Kreasi Busana (LKB),  Content Kreator (CC), dan Olimpiade PAI. 

Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat, Drs. H. Ajam Mustajam, M.Si., yang juga pernah mengenyam pendidikan di Kampus UNISBA, membuka secara resmi kegiatan yang bertemakan: “Generasi Sehat, Cerdas, Moderat, dan Berakhlak Mulia” ini. Ia memandang bahwa Kegiatan PENTAS PAI dan Pendidikan Anak SMA/SMK ini merupakan wahana kompetisi dan apresiasi siswa sekolah dalam upaya memperkokoh keterampilan dan seni pendidikan agama islam.

Kakanwil juga berharap kegiatan ini menjadi motivasi bagi siswa dalam mengikuti pendidikan agama islam secara keseluruhan. Secara khusus, tambahnya,  memotivasi siswa untuk mengembangkan minat dan bakat dalam keterampilan dan seni agama Islam, dalam rangka mewujudkan budaya keberagamaan dan keberagaman di sekolah, yang pada gilirannya dapat meningkatkan keimanan, ketaqwaan dan akhlak mulia. 

“Kegiatan ini jangan hanya dijadikan sebagai ajang perlombaan untuk membawa harum nama daerah masing-masing, tetapi diharapkan dapat menjadi ajang silaturrahmi dan memberikan motivasi untuk meningkatkan pemahaman terhadap ajaran agama Islam, memperkaya pandangan, memupuk toleransi dan membangun harmoni serta saling memahami antarumat beragama,” demikian tegasnya.

Penyelenggaraan PENTAS PAI kali ini, panitia bekerjasama  dengan Fakultas Tarbiyah UNISBA. Pada kesempatan tersebut dilakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Rektor UNISBA dengan Kanwil Kemenag Prov. Jawa Barat serta Memorandum of Agreement (MoA) Fakultas Tarbiyah UNISBA dengan Kanwil Kemenag Prov. Jawa Barat.

Hadir pada kesempatan tersebut Kepala Bidang Pendidikan Agama Islam Kanwil Kemenag Prov. Jawa Barat, Dr. H. Hanif Hanafie, Wakil Rektor IV UNISBA, Dr. Ratna Januarita, perwakilan Direktorat PAI SMA/ SMK Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kemenag RI, Hj. Ida Farida, serta Ketua Musyawarah Guru Mata Pelajaran PAI (MGMP PAI) Prov. Jawa Barat, Dr.  H. Atik Tapipin. 

Kontributor : Tri Budiono